Sepeda Terringan Di Dunia


Sepeda ini di buat oleh Günter Mai (Jerman) yang merupakan hasil riset dan pengembangan proyek sepeda ringannya selama beberapa tahun. Sepeda ini bernama “Spin Bike”. Bobot keseluruhan sepeda ini sangat menakjubkan, yaitu kurang dari 3 Kg! yaitu tepatnya 2967.7 g. Bobot ini hampir sama dengan bobot tas ransel yang saya bawa sehari-hari berisi laptop, charger, cooler, buku dan perlengkapan lain. Bisa dibilang, saya bisa menggendong sepeda ini di atas sepeda saya. Hampir semua bagian sepeda ini dibuat custom dan \menggunakan bahan Fiber Carbon yang sudah banyak menjadi pilihan produsen sepeda karena bobot yang ringan dan kuat. Meski sangat ringan, sepeda ini tidak diperuntukkan balap sepeda karena dalam balap sepeda, tidak hanya sepeda ringan saja yang dibutuhkan, melainkan kekakuan frame, tingkat kestabilan, aerodinamika dan komponen lain masih terbuat dari bahan metal, hal inilah kadang harus ada kesesuaian antara bobot dengan performa yang berakibat bobot menjadi tidak sangat ringan.
Sepeda ini diakui terringan di dunia ketika tampil di acara Interbike 2010 Las Vegas, America.

Spesifikasi Spin Bike:

Rahmen / Frame: SPIN custom made 642,5 g
Gabel / Fork: THM Scapula SP Tuned custom made 185,9 g
Kurbelsatz / Crankset: THM Clavicula Compact custom made 298,0 g
Lenker / Handlebar: Schmolke-Carbon TLO custom made 111,3 g
Sattel/Stütze / Saddle/Seatpost: Schmolke-Carbon TLO custom made / Speedneedle 75,1 g
Laufräder / Wheels: Lew Pro VT-1 custom Boron 709,6 g
Reifen / Tires: Tufo 200,1 g
Schnellspanner / Quick releases: Tune Skyline 16,3 g
Vorbau / Stem: Nordischer Rahmenbau CfK-stem 53,8 g
Steuersatz / Headset: Integrated 23,4 g
Ahead-Kappe / Ahead-Cap: Carbon 0,2 g
Lenkerband / Bar tape: Foam rubber 5,0 g
Bremshebel / Brake levers: Record modified 86,5 g
Bremsen / Brakes: AX-Lightness Orion SL modified, BTP brake shoes 71,6 g
Schalthebel / Shifters: BTP Carbon 9,0 g
Umwerfer / Front derailleur: Record / BTP 28,5 g
Schaltwerk / Rear derailleur: Huret / BTP / Stefan Schäufle 40,7 g
Kettenblätter / Chainrings: Patrick Gunsch 50 / Fibre-Lyte 36 53,8 g
Kettenblattschrauben / Chainring Bolts: Alu 8,2 g
Kassette / Sprockets: Alu modified, 6sp 11-16 34,7 g
Kassettenspacer / Cassette Spacer: Teflon 3,8 g
Abschlussring / Cassette lockring: Alu modified 3,4 g
Kette / Chain: KMC X-10 SL 214,8 g
Pedale / Pedals: Aerolite Titan modified 54,8 g
Sattelklemmschelle / Seatpost Collar: BTP Carbon 2,9 g
Züge & Hüllen / Cables & housing: Powercordz & pneumatic hose 15,6 g
Tretlagerkabelführung / BB Cable Guide: Record 2,2 g
Verschiedenes / Miscellaneous: Tire glue, air, grease 16,0 g

Sumber: http://www.cycleexif.com/worlds-lightest-bike, http://43bikes.com/gunter-mai-spin.html

One Response to “Sepeda Terringan Di Dunia”

  1. sucipto Says:

    ringan bener ya kurang dari 3 kilo..


Leave a comment